FAQ
Pertanyaan yang paling sering ditanyakan
oleh penikmat kopi Berontoseno
Kopi Berontoseno terbuat dari 100% kopi murni, hanya terbuat dari kopi robusta dan/atau arabica,
tidak dicampur dengan bahan lain.
Kemurnian Kopi Berontoseno dapat dilihat dari ampasnya yang halus & sedikit sekali. Apabila kopi campuran, ampasnya jauh lebih banyak & kasar.
Cukup 3,5-4 gram Kopi Bubuk Berontoseno. Seduh dengan air panas mendidih 140-150 ml. Tambahkan 15 gram gula atau sesuai selera.
Ya, untuk mendapatkan cita rasa kopi yang nikmat, sebaiknya memang diseduh dengan air mendidih. Karena akan beda kenikmatan rasanya bila diseduh dengan air panas biasa.
Kopi Berontoseno ada ampasnya, namun halus & sedikit sekali. Oleh karena itu, ampas Kopi Berontoseno dapat digunakan untuk Nyete.
Nyete adalah cara mengoles rokok dengan ampas kopi. Di daerah2 tertentu misalnya di Kediri & Tulung Agung, nyete bahkan dilakukan seperti membuat lukisan di atas rokok.
– Sobek dan masukkan 3 sachet Kopi Berontoseno ke dalam piring/lepek.
– Tambahkan 2,5-3 sdm air putih.
– Tambahkan 0,5 sdm susu kental manis + vanili secukupnya.
– Aduk dengan solet kue sampai rata.
– Oleskan cete ke rokok dibantu solet kue atau media lainnya.